Sabtu, 27 September 2008

Tips Mencari Kerja


Wahai teman, sahabat, kakak, adik, om, tante, dan semua yang baca blog ini, mohon diperhatikan apabila akan mencari/melamar pekerjaan.

Hati-hati memilih iklan pekerjaan, karena tukang tipu beredar dimana-mana. Jangan melamar pekerjaan pada tempat yang alamatnya tidak jelas. Hati-hati terhadap iklan pekerjaan yang bilang “Bukan Sales !”, “Big Income” dan sejenisnya. Saya bilang bego juga apabila ada yang percaya pada iklan pekerjaan yang isinya “Gaji puluhan hingga ratusan juta perbulan”. Jangan percaya pada iklan yang membutuhkan tenaga kerja hingga ratusan, padahal iklannya sendiri nggak bonafid.


1. Persiapan
Sebelum kita berniat melamar pekerjaan, kita harus mempersiapkan diri. Gimana kita bisa ngelamar pekerjaan kalo kita nggak punya uang untuk transport, ya kan…

2. Hal utama yang harus kita persiapkan
adalah kemampuan kita. Saya sering melihat, banyak sekali pelamar kerja yang bahkan tidak tahu apa yang dia kuasai. Bagaimana mungkin ada orang yang mau menerima kita bekerja kalau kita sendiri tidak tahu apa benefit [keuntungan] yang dapat kita berikan padanya.

3. Jangan jadikan “belum punya pengalaman” sebagai alasan.
Sampai kapanpun kita tidak akan mempunyai pengalaman apabila kita tidak pernah diterima bekerja.

Contoh mudahnya, kita semua adalah
mahasiswa Politeknik Pos Indonesia, sebuah sekolah tinggi dibidang komputer. Sekarang saya balik bertanya, keahlian komputer apa yang telah dikuasai sehingga apabila lulus kita dapat bekerja sesuai keahlian.

4. Apa ? Microsoft Office ?
Cuma untuk menguasai Microsoft Word & Excel sih anda tidak perlu kuliah. Kursus atau private aja, anda pasti bisa.

Kalau menguasai Microsoft Office saja ditertawakan, apalagi yang tidak menguasai Microsoft Office ? Apa anda pikir anda bisa diterima bekerja dengan mengandalkan Pascal, Foxbase+ , Cobol, DEA, Myob Accounting ? jawabnya ya bisa, tapi kemungkinannya sangat kecil.

5. Jangan salahkan kurikulum.
Jangan salahkan bunda mengandung. Jangan salahkan siapa-siapa. Salahkan diri anda sendiri

Tidak ada komentar: